Bergabung menjadi Agen Kantor Pos

Keuntungan Agen Pos
Daftar Agen Pos

AgenPos
adalah konsep pengembangan jaringan melalui kerjasama kemitraan antara PT Pos Indonesia dengan perorangan atau badan usaha dalam rangka memberikan pelayanan Pos secara lebih luas kepada Masyarakat.

Selain untuk lebih mendekatkan diri dengan konsumen, keberadaan AgenPos dimaksudkan juga sebagai bentuk pemberdayaan sektor ekonomi mikro melalui pengembangan pola-pola kemitraan dalam bisnis.

Jenis Pelayanan di AgenPos
  1. Jasa pengiriman paket, barang dagangan online, surat dan dokumen yang meliputi : Pos Instan, Pos Express, Kilat Khusus, Express Mail Service (EMS) untuk kiriman ke Luar Negeri)) ;
  2. Penjualan benda Pos, diantaranya : Prangko, Materai serta benda Pos lainnya ;
  3. Pembayaran tagihan, angsuran dan top up ;
  4. Pengiriman dan pembayaran uang melalui Weselpos Instan ;
  5. AgenPos akan dikembangkan untuk memberikan keseluruhan pelayanan Pos Indonesia lainnya.
Jenis Agen Pos
  1. Agen Pos Outlet
  2. Agen Pos Mobile
Agen Pos Outlet
  • Berbentuk Outlet
  • Melayani Jasa Kurir & Kargo Ritel
  • Identitas & Brand KANTORPOS
  • Melakukan pendaftaran di Kantor Pos
  • Dilakukan survey
  • Nomor dirian
  • Ijin pelaksanaan
  • Perjanjian Kerjasama
Agen Pos Mobile
  • Bisa berpindah pindah tempat (mobile)
  • Menggunakan Handphone (Android)
  • Menggunakan deposit
  • Untuk layanan kurir pendaftaran dilakukan di Kantor Pos




Posting Komentar untuk "Bergabung menjadi Agen Kantor Pos"